You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

Menyaksikan Pameran Tunggal Butet Kartaredjasa di Galeri Nasional Indonesia

Menyaksikan pameran tunggal Butet Kartaredjasa di Galeri Nasional Indonesia (GNI), Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (2/5). Pameran tunggal dengan tajuk Pameran Seni Rupa Butet Kartaredjasa: “Melik Nggendong Lali” ini berlangsung pada 26 April - 25 Mei 2024 di Gedung A Galeri Nasional Indonesia.

Berbeda dengan beberapa pameran terakhirnya di GNI pada 2017 lalu yang menampilkan karya keramik, pada pamerannya tahun ini Butet menghadirkan hasil eksplorasinya pada berbagai medium yang bermula dari laku spiritual yang ditekuninya, yaitu wirid visual
Pengunjung sedang menikmati karya-karya Butet
Pengunjung melintas didepan salah satu karya lukis Butet yang dipamerkan
Karya-karya yang dibawakan dengan tajuk “Melik Nggendong Lali” ini berawal dari laku spiritual tentang persoalan diri hingga menyangkut dimensi sosial politik Butet
Dalam pameran kali ini Butet mengajak Asmudjo J. Irianto (seniman keramik, dosen) sebagai kurator
Karya-karya Butet Kartaredjasa dalam pameran ini menunjukkan “keterampilan” dan kekuatannya dalam mengubah yang esoteris menjadi eksoteris
Pameran akan berlangsung selama satu bulan di Gedung A Galeri Nasional Indonesia, Jakarta Pusat
Masyarakat dapat berkunjung secara setiap hari pada pukul 09.00 - 19.00 WIB dengan melakukan registrasi daring terlebih dahulu
Sejumlah pengunjung sedang berfoto dengan latar belakang sejumlah  karya-karya Butet yang dipamerkan